close(x)

Mengatasi problem browser Firefox "Your Firefox Profile cannot be loaded"

Mengatasi problem browser Firefox "Your Firefox Profile cannot be loaded"

Sobat apakah kamu pernah mengalami problem pada browser firefox setelah refresh firefox melalui botton yang disediakan pada browser di bawah sebelah kanan. Saya kira pasti ada yang pernah mengalaminya bahkan frustasi harus melakukan install kembali browser Firefox tapi hasilnya masih sama dengan pesan warning dialog box "Profile Missing" yang isinya "Your Firefox profile cannot be loaded, It may be missing or inaccessible".

Tapi kali ini sobat jangan kawatir dimana pada tip ini saya akan berikan cara mengatasi browser Firefox tersebut (ini untuk OS Windows).

1. Buka run melalui start menu (Win+R) kemudian ketikkan %AppData% dan klik OK, seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.

Mengatasi problem browser Firefox "Your Firefox Profile cannot be loaded"

2. Setelah folder Explorer muncul silahkan cari folder Mozilla dan rename atau hapus folder Firefox.

3. Setelah di rename atau di hapus silahkan jalankan kembali Firefox di pc atau laptop kamu.

Semoga informasi ini bisa membantu trouble pada Firefox Anda. Jika ada informasi menarik terkait artikel diatas silahkan kirim ke komentar dibawah.

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال