Foto Twitter/@Atleti |
Bayern Munich harus kembali gagal melaju ke laga final Liga Champions 2015/16, mekipun unggul 2-1 saat menjamu Atletico Madrid dikandang sendiri Allianz Arena yang diksaksikan 70000 penonton setianya.
Leg kedua Liga Champions yang berlangsung Allianz Arena, Rabu (4/05/16), dini hari, Atletico Madrid tampil maksimal dan langsung tampil menyerang begitu kickoff diimulai. Sementara, Bayern Munich yang tertinggal 1 gol di leg pertama dipaksa harus memenangkan pertandingan 3-0.
Bayern yang tampil dominan unggul lebih awal di menit 31 lewat kaki Xabi Alonso melalui asists. Tak lama berselang, Bayern mendapakkan pinalti tapi gagal di eksekusi Thomas Mueller untuk perbesar gol di menit 34.
Babak pertama usai Bayer Munich menutup dengan skor 1-0 atas tamunya Atletico Madrid di leg kedua.
Babak kedua dimulai Atletico yang tertinggal gol 1-0 atas tuan rumah Bayern Munich tak mau mengendurkan serangan tapi serangan masih bisa dimentahkan barisan belakang Bayern.
Menit 54 Antoine Griezmann berhasil menempatakan namanya di papan skor untuk menyamakan kedudukan 1-1 atas tuan rumah Bayern Munich.
Bayern kembali menaikkan tempo permainan dengan memasukkan amunisi baru dengan memasukkan Kingsley Coman dimenit 73. Pergantian pemain Bayern di menit 73 akhirnya membuahkan hasil, Robert Lewandowski perbesar skor 2-1 di menit 74 melalui assits.
Babak kedua berakhir Bayern Munich masih unggul 2-1 atas tamunnya Atletico Madrid dengan agregat skor 2-2, meskipun mempunyai agregat skor sama Bayern Munich harus gagal yang ketiga kalinya untuk masuk di laga final karena adanya aturan gol tandang.
Tersingkirnya Bayern Munich atas tim asal Spanyol, Atletico Madrid, harus dibarengi dengan hengkangnya sang pelatih Pep Guardiola di musim depan untuk menangani Manchester City.
Tags
Zona Gol